PT Bank Jatim Tbk pada (10/9/2019) pagi, bertempat di Pendopo Pemkab Jombang menyerahkan bantuan dari Dana Corporate Social Responsibility (CSR) senilai 400 juta rupiah untuk mensupport program Pemerintah Kabupaten Jombang yakni berupa 1unit mobil tangki air dan 7 unit tandon air kapasitas 5000 liter.
Tidak hanya itu, tepat 10 Muharram 1441 H ini, Bank Jatim Sinergi Dengan Pemerintah Kabupaten Jombang juga menyantuni 300 anak yatim piatu dengan menyerahkan 300 bingkisan sembako. Kegiatan ini sekaligus menjadi kegiatan santunan. Seluruh Kepala OPD yang hadir juga memberikan santunan kepada anak-anak yatim yang hadir.
Penyerahan simbolis Kunci Mobil Tangki Air dan Tandon Air diserahkan oleh Pengganti Sementara (Pgs) Direktur Utama Bank Jatim Ferdian Timur Satyagraha, kepada Bupati Jombang, Hj. Mundjidah Wahab, yang selanjutnya diserahkan oleh Bupati kepada Plt. Kepala BPBD Kabupaten Jombang, Drs. Abdul Wahab.
Diungkapkan oleh Ferdian Timur Satyagraha Pgs. Dirut bank Jatim, penyerahan bantuan tersebut adalah wujud kepedulian Bank Jatim terhadap masyarakat dan pemerintah kabupaten Jombang. Dengan bantuan CSR Bank Jatim, diharapkan lebih mempererat hubungan kerjasama yang baik antara Bank Jatim dengan pemerintah Kabupaten Jombang dalam upaya mendukung pembangunan di kabupaten Jombang.
Bupati Jombang Hj. Mundjidah Wahab, dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi atas bantuan yang telah diberikan oleh Bank Jatim. Melalui dana CSR Bank Jatim, ke depan juga diharapkan bisa turut peduli terhadap peningkatan kesejahteraan masyarakat Jombang di berbagai bidang seperti kesehatan, ekonomi dan lain-lain. Tidak hanya itu Bupati juga meminta CSR Bank Jatim juga diperuntukkan untuk memperbaiki Kebon Rojo, mengembalikan kepada fungsinya sebagai RTH yang menjadi kebanggaan masyarakat Kabupaten Jombang, sehingga menjadi lebih baik lagi.
“Dengan sinergi, dukungan, dan kerjasama yang baik antara Bank Jatim dengan pemerintah Kabupaten Jombang saya berharap dapat mempercepat tercapainya visi misi bersama mewujudkan Jombang yang berkarakter dan berdaya saing”, tutur Hj. Mundjidah Wahab, Bupati Jombang.
"Semoga apa yang telah diberikan oleh Bank Jatim ini memberikan manfaat bagi masyarakat Kabupaten Jombang dan mendapatkan barokah dari Alloh SWT, apalagi ditambah dengan santunan anak yatim Semoga pertumbuhan kinerja Bank Jatim kedepan semakin lebih baik lagi, dan semakin barokah" pungkas Bupati Jombang.
Hadir dalam acara ini, Bupati didampingi Wakapolres Jombang, perwakilan Forkopimda, Sekdakab Jombang, Staf Ahli Bupati, Asisten, Kepala OPD, Camat dan para pendamping anak yatim. (Humas Protokol)