
Layanan perpustakaan keliling (pusling) milik Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Jombang hari ini Rabu, 23 Februari 2022 sejumlah 2 unit kendaraan bergerak menuju 2 sekolah dasar yakni SDN Dukuhklopo Kecamatan Peterongan dan SDN Grobogan Mojowarno.

Didampingi para pendidik di masing - masing sekolahan tersebut para siswa duduk - duduk di sepanjang taman sekolah yang teduh melakukan aksi baca buku layanan tersebut. Aksi baca buku tersebut diharapkan dapat menggairahkan ekosistem kegemaran membaca di sekolah tersebut.