Sejumlah tokoh masyarakat, tokoh agama dari berbagai unsur baik Pendidikan, Kesehatan, Pertanian yang ada diwilayah Kecamatan Megaluh pada Kamis (14/2/2019) siang menghadiri kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan dalam rangka Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Jombang Tahun 2020 yang dipusatkan di Pendopo Kecamatan Megaluh.
Acara yang dihadiri Wakil Bupati Jombang, Sumrambah bersama dengan beberapa Kepala OPD lingkup Pemkab Jombang ini disambut positif oleh Eko Yulianto, Camat Megaluh beserta perangkat Kecamatan juga desa setempat. Sejumlah program dan usulan disampaikan oleh Camat Megaluh, Eko Yulianto.
Disampaikan oleh Eko Yulianto bahwa perwakilan dari masing-masing desa yakni 13 desa, 42 dusun, 56 RW, dan 255 RT ini telah melakukan verifikasi usulan desa untuk program ( berkadang), berkarakter dan berdaya saing, pembahasan dan penyepakatan dari program desa secara regular telah dilakukan. “Secara transparan seluruh usulan telah terwakili dari desa desa, utamanya untuk usulan wajib rumah tidak layak huni untuk 50 unit”, tutur Eko Yulianto.
Wakil Ketua DPRD Jombang Minardi SH, dari Demokrat bersama dengan Drs. ec Yudi Bustafin dari Partai nasdem juga hadir dalam Musrenbang tersebut. Dalam sambutannya, Minardi dan Yudi Bustafin menyampaikan bahwa DPRD adalah mitra kerja pemerintah. Pihaknya juga akan membantu masyarakat untuk megawal usulan terutama untuk kawasan Megaluh yang masih minim dalam hal penerangan jalan umum dan tata kelola air.
Wakil Bupati Jombang, Sumrambah juga merespon usulan dan keluhan masyarakat Megaluh tentang infrastruktur, penerangan dan sektor pertanian dalam hal ini pengaturan pengairan. “Di Megaluh ini yang masih menjadi keluhan masyarakatnya adalah masalah Infrastruktur dan Tata Kelola Air yang menjadi persoalan yang krusial, ini yang akan segera kita tindak lanjuti", tutur Wabup Sumrambah.

Pasca di buka oleh wakil bupati Jombang, kegiatan Musrenbang siang itu langsung dilanjutkan kembali untuk melakukan pembahasa-pembahasan dengan OPD terkait dan para tokoh masyarakat yang hadir. (Humas Protokol)